Pertahankan Sekolah Adiwiyata Mandiri, Olah Sampah Jadi Berkah
Permasalahan sampah tidak hanya karena tingginya timbunan sampah tetapi masalah dalam pengelolaannya. Pendekatan pengelolaan sampah yang terintegrasi dalam proyek P5 (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila) yang diambil oleh SMP Negeri 9 Surabaya dengan tema Olah Sampah Jadi Berkah untuk menumbuhkan kepedulian seluruh warga sekolah akan pentingnya kelestarian lingkungan. Melalui Kurikulum Merdeka Belajar harapan tujuan dari olah sampah melalui P5 ini diharapkan terwujud, sebagai kebijakan Kemendikbudristekdikti dalam pengembangan kurikulum untuk pembelajaran peserta didik di sekolah. Hal ini sebagai upaya mewujudkan Sumber Daya Manusia unggul Indonesia yang memiliki karakter Profil Pelajar Pancasila.
Pengelolaan sampah di SMP Negeri 9 Surabaya dilakukan dengan pemilahan. Pemilahan yaitu memisahkan menjadi kelompok sampah organik dan non organik dan ditempatkan dalam wadah yang berbeda. Pengolahan dengan menerapkan konsep 3R yaitu:
Reuse (penggunaan kembali) yaitu menggunakan sampah-sampah tertentu yang masih memungkinkan untuk dipakai [penggunaan kembali botol-botol bekas].
Reduce (pengurangan) yaitu berusaha mengurangi segala sesuatu yang dapat menimbulkan sampah serta mengurangi sampah-sampah yang sudah ada.
Recycle (daur ulang) yaitu menggunakan sampah-sampah tertentu untuk diolah menjadi barang yang lebih berguna [daur ulang sampah organik menjadi kompos]. Dengan adanya konsep tersebut di atas bertujuan untuk mencetak peserta didik agar memiliki kepedulian lingkungan dan memiliki peran aktif dalam mengurangi permasalahan sampah yang saat ini terjadi. Serta tujuan utama pelaksanaannya adalah mencapai dimensi profil pelajar Pancasila.
Tinggalkan Balasan